Friday, September 4, 2015

cara merakit mobil

Membuat mobil remote control dalam istilah di dunia RC di kenal dengan perakitan mobil remote control. Sama seperti mobil pada umumnya mobil RC juga memiliki komponen yang hampir sama dengan mobil seperti ban, body, mesin, elektrik dll. jadi istilah membuat mobil RC Adalah proses perakitan komponen-komponen mobil RC menjadi RC yang siap di pakai atau dikenal dengan istilah RTR (ready to run ).

Dalam merakit atau membuat mobil remote control pada umumnya dapat dilakukan oleh penjual mobil RC, Anda tinggal memesan spesifikasi komponen komponen dari mobil rc yang anda inginkan kemudian pihak penjual lah yang merakitkan sehingga Anda hanya menerima dalam bentuk jadi. Proses perakitan yang dilakukan oleh pihak penjual RC kurang lebih 1-2 hari.

Namun jika Anda ingin membeli komponen sendiri lalu ingin membuat / merakitnya tentu hal ini membutuhkan keahlian karena merakit mobil RC baik itu mobil RC elektik maupun engine / mesin. Proses perakitan mobil RC elektrik dengan mobil RC engine tentunya juga berbeda karna mobil rc engine juga memerlukan pengetahuan tentang permesinan.
Dalam memilih komponen mobil Rc elektrik hal yang terpenting yang perlu diketahui adalah mengetahui komponen elektrik yang sesuai dengan spesifikasi batrei yang digunakan karena jika spesifikasi batre yang di gunakan tidak sesuai akan menyebabkan komponen elekrtik mati.

Pada intinya merakit atau membuat mobil remote control dengan kwalitas yang bagus akan sangat tergantung dari budjet yang anda miliki. semakin tinggi bugjet yang Anda miliki tentunya akan semakin bagus kwalitas dari mobil RC Anda.

kreasi anak smk al mubtadiin

0 comments:

Post a Comment